Jumlah Suara Meningkat Hampir 50% dari Tahun Lalu

Hasil Rekapitulasi Surat Suara Tingkat Universitas tertulis pada formulir berita acara Pemira BEM-PM Unud 2013-2014.

Universitas Udayana, Selasa (27/11) pagi kemarin diramaikan oleh sorak sorai penikmat pesta demokrasi. Pemilu Raya (Pemira) Capres-Cawapres BEM-PM UNUD 2013-2014 serentak dilaksanakan di tiga wilayah, yaitu Kampus Unud Sudirman, Unud Nias, dan Kampus Unud Bukit Jimbaran sejak pukul 08.00-14.00 WITA.

Hal ini tentunya menjadi sebuah kegiatan tahunan yang tak bisa dilewatkan begitu saja oleh seluruh civitas akademika Universitas Udayana. Dengan total 31 TPS yang tersebar di masing-masing jurusan dan juga diawasi oleh 62 panita penghitung suara (PPS).

Dari 7000 surat surat yang dicetak, sekitar 4.652 mahasiswa yang memilih. Panitia KPRM pun merasa berbangga dengan jumlah suara mahasiswa yang meningkat dari pemira tahun lalu yaitu 2.859 mahasiswa. Kenaikan tersebut mencapai 50% dari tahun lalu. “Suksesnya kandidat, ya diliat dari perolehan suara terbanyak. Tapi suksesnya panitia, diliat dari banyaknya yang datang ke TPS untuk nyoblos,” ungkap Krisnawan, petugas TPS 30.

Berdasarkan hasil rapat rekapitulasi tingkat universitas, perolehan suara dari masing-masing wilayah tampak bervariasi.  Total jumlah suara di Kampus Unud Sudirman yaitu 1680, unggul kandidat 2 (Angga & Adit) dengan 1134 suara dan ketidak sah-an surat suara sebanyak 70 buah. Sedangkan di Kampus Unud Nias jumlah suara yang masuk lebih sedikit yaitu 495, dan masih dipimpin oleh kandidat 2  dengan ketidak sah-an surat suara sebanyak 19 buah. Dan di Kampus Unud Bukit Jimbaran diperoleh 2477 jumlah suara dan merupakan jumlah suara terbanyak dibandingkan dengan dua wilayah sebelumnya. Tak hanya itu, di Kampus Unud Bukit Jimbaran kandidat 1 (Timi-Ciria) berhasil memperoleh 1322 suara dengan ketidak sah-an surat suara sebanyak 130 buah.

Belum ada penyiaran yang jelas mengenai siapa yang terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden BEM-PM UNUD 2013/2014 hingga saat ini, yang pasti DPM mengagendakan pada Kamis, (30/11) sebagai hari penetapan Presiden dan Wakil Presiden BEM-PM UNUD 2013/2014. (cah)

You May Also Like