Assisting and Give a Sight: Pengabdian Fakultas Kedokteran Regional Bali Untuk Masyarakat

Tim medis sedang memeriksa salah satu pasien untuk Screening mata di acara Bulan Bakti ISMKI Regio Bali (14/4).
Tim medis sedang memeriksa salah satu pasien untuk Screening mata di acara Bulan Bakti ISMKI Regio Bali (14/4).

 

Selasa (14/4), kegiatan pengabdian masyarakat yang diadakan di RS PTN Udayana Bukit Jimbaran, merupakan rangkaian kegiatan Bulan Bakti sebagai program unggulan ISMKI (Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia) mengenai program pengabdian masyarakat yang diselenggarakan di beberapa daerah, salah satu daerahnya ialah Regio Bali. Untuk Bulan Bakti ISMK Regio Bali ini  bekerjasama dengan gabungan panitia antara Fakultas Kedokteran Universitas Udayana serta Fakultas Kedokteran Universitas Warmadewa yang mengangkat tema “Opthalmology, Assisting and Give a Sight”  dengan pengabdian berupa Screening Kesehatan Mata serta Operasi Katarak Gratis  .

“Sebagai Fakultas Kedokteran yang berdomisili di Bali, tentu saja kami harus ikut turun ke masyarakat untuk menyukseskan program tersebut,”  lugas Gek Ayu Krismayogi, mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, selaku Ketua Panitia, yang dalam acara Bulan Bakti ISMK Regio Bali tahun ini didampingi oleh Reina Dewanti dari Fakultas Kedokteran Universitas Warmadewa, sebagai Wakil Ketua I.

“Berhubungan dengan Regio Bali,  kami sebagai Fakultas Kedokteran-lah yang harus menjalani tugas pengabdian dalam program tersebut,” ucap Reina di tempat yang sama.

Peserta yang dapat mengikuti kegiatan ini merupakan masyarakat umum termasuk pasien yang berasal dari sekitaran daerah Jimbaran, meski tidak menutup kemungkinan adanya pasien dari daerah lain, seperti beberapa pasien yang berasal dari Tabanan, Denpasar, dan lain-lain. Pasien yang datang tidak diminta persyaratan apapun, karena hanya perlu mengisi identitas di tempat, serta datang tepat waktu sekitar pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 12.00 WITA, pasien dapat langsung melakukan pemeriksaan Screening Mata dan berlanjut ke Operasi Katarak. Kegiatan ini berlangsung secara gratis untuk umum dengan motivasi pengabdian dari masing-masing Universitas.

“Harapan kami tentunya bisa mengabdi untuk masyarakat yang membutuhkan pemeriksaan mata dan operasi katarak gratis,” ucap Gek Ayu, panggilan akrab ketua Panitia.

Penanganan pasien bukan hanya dari Fakultas Kedokteran Universitas Udayana dan Universitas Warmadewa saja, namun juga bekerja sama dengan YKI (Yayasan Kemanusiaan Indonesia). Dalam hal ini YKI menyediakan alat, obat-obatan, dan juga tenaga medis. Serta bekerjasama juga dengan 8 dokter yang terlibat dan 12 tenaga medis dari YKI.

Sosialisasi untuk kegiatan ini yang dilakukan melalui media sosial serta penyebaran pamflet dan brosur ke masyarakat sekitar Jimbaran dengan terjun langsung ke areal setempat, ternyata membuahkan hasil yang cukup memuaskan. Tanggapan masyarakat untuk mengikuti kegiatan tersebut mendapat hasil dengan total jumlah pasien 124 orang.

“Walaupun dengan persiapan yang kurang, bersyukur dan berterimakasih atas partisipasi dari masyarakat,” ujar Reina selaku wakil Ketua Panitia di akhir acara. (Ratih)

You May Also Like