Aksi Kamisan Bali: Ruang Inklusif Baru Segala Isu Pelanggaran HAM

Kini setiap hari Kamis, di depan monumen Bajra Shandi, Renon, Denpasar, sejumlah massa aksi dengan identitas pakaian yang serba hitam menggelar Aksi Kamisan Bali. Berbagai individu maupun kolektif secara sukarela bergabung. Mereka berupaya mencipta ruang inklusif baru bagi segala isu pelanggaran HAM. Faktual, apresiasi sekaligus represi mewarnai Aksi Kamisan Bali.

Nyala peringatan penegakan Hak Asasi Manusia (HAM) tidak hanya tercermin pada aksi kamisan yang menyebar di Bandung, Depok, Semarang, Jogja, Kediri, Malang, Pekan Baru, Kalimantan, dan daerah lainnya. Bali yang kerap dicitrakan sebagai pulau apolitis penuh kaum plesir ternyata juga tidak ketinggalan. Aksi perdana pun berhelat pada 23 September 2021. Pada aksi perdana tersebut Aksi Kamisan Bali #1 mengangkat isu dan narasi “September Hitam”. Pemilihan isu sekaligus pelaksanaan di bulan September menjadi momentum bagi aksi untuk merawat ingatan kolektif terhaap pelanggaran-pelanggaran HAM yang belum tuntas. Diantaranya, Kasus Pembunuhan Munir, Tragedi Tanjung Priok, Peristiwa Semanggi II, Reformasi Dikorupsi, pembunuhan pendeta Yeremia, Sejarah kelam pembantaian 65, dan lainnya.

Orasi – salah satu rangkaian dalam Aksi Kamisan Bali. Foto: BP.

“Aksi kamisan pertama fokusnya kegiatan aksi ini menyampaikan memperkenalkan apa itu Aksi Kamisan Bali, kenapa kita hadir, dan apa tujuan yang ingin kita capai,” tutur salah satu pihak Komite Aksi Kamisan Bali yang tidak ingin disebutkan namanya itu (23/9). Lebih lanjut pihak Komite Aksi Kamisan Bali menuturkan narasi yang dibawakan pada aksi perdana ialah menagih janji pemerintah untuk menuntaskan penggaran HAM, khususnya yang terjadi di bulan September. Adapun ekspresi dari dua tujuan tersebut kemudian dirangkai melalui ekspresi secara bebas berupa pembacaan puisi, orasi, live music, dan lainnya. Komite Aksi Kamisan Bali yang terbentuk dengan sistem rekrutmen terbuka itu selalu mengadakan rapat setiap meinggu unuk membahas kegiatan apa yang akan dilanjutkan pada minggu selanjutnya. Sistem rekrutmen terbuka tersebut lantaran bertujuan memberi kesempatan bagi masyarakat yang memiliki permasalahan terkait HAM, kebebasan sipil, dan demokrasi agar memiliki ‘wadah’. “Sehingga tidak hanya bisa inklusif pada orang-orangnya tapi juga isu-isunya. Jadi bulan ini september hitam ya september hitam. Kalau bulan depan ada isu yang relevan itu yang dipakai,” lanjut pihak Komite Aksi Kamisan Bali memberi keterangan selepas aksi.

Mencoba Merangkul Keluarga Korban

Lebih lanjut Aksi Kamisan Bali tidak jauh berbeda dengan bentuk-bentuk Aksi Kamisan di berbagai daerah lainnya. “Untuk kekhasan sendiri, sebenarnya kita ingin merangkul keluarga-keluarga di Bali yang pernah mendapat penggaran HAM. Kita mengupayakan agar bisa bertemu dan merangkul keluarga korban untuk bergabung dalam gerakan ini,” ungkapnya menambahkan. Adapun Aksi Kmisan Bali ingin menegaskan bahwa aksi ini menajdi ruang unuk menyampaikan segala ekspresi dan kritik. Di sisi lain, berbagai bentuk selanin unjuk rasa juga memungkinkan untuk dilakukan, seperti diskusi serta upaya pencerdasan lainnya. Adapun sejumlah massa aksi yang memilih turun ke jalan untuk melakukan serangkaian aksi dinilai bahwa upaya ini lebih efektif tinimbang gerakan digital. Oleh karennya, momentum waktu dan pemilihan tempat menjadi pertimbangan penting dalam aksi perdana Kamisan Bali.

Massa Aksi – berbagai individu maupun kolektif secara sukarela ikut dalam Aksi Kamisan Bali. Foto: BP.

Menerima Represi pada Aksi Ketiga

Meski pada aksi perdana tersebut menarik banyak perhatian pengendara yang lewat, aksi ketiga justru diwarnai dengan respons tindakan represi dari pihak aparat. Hal ini terjadi pada Aksi Kamisan Bali pada Kamis, 7 Oktober 2021 dengan tema “Satu Tahun Pesta Oligarki (Rakyat VS Omnibus)”. Dilansir dalam rilis yang dimuat pada akun resmi Aksi Kamisan Bali (@aksikamisanbali), saat aksi berlangsung aparat kepolisian dan ormas reaksioner mencoba membubarkan aksi dengan alasan perizinan. Lebih lanjut, pihak aparat pula dipaparkan melakukan diskriminasi terhadap massa aksi dari mahasiswa Papua. Adapun pihak Aksi Kamisan Bali mengonfirmasi perihal surat pemberitahuan aksi sudah diberikan kepada pihak kepolisian sehari sebelumnya. Hal ini pun memantik pernyataan sikap dari pihak Aksi Kamisan Bali yang menyatakan sikap melawan segala bentuk diskriminasi dengan bentuk apapun serta mengecam aparat dan ormas atas tindakan represifitas dan diskriminasi yang dilakukan.

Meski telah menarik atensi publik Bali sekaligus mendapatkan tindakan represi dan diskriminasi dari pihak aparat, aksi Kamisan Bali akan terus bergulir. “Harapannya memang bisa mencapai sebagai wadah inklusif bagi segala individu dan segala isu yang ada dalam masyarakat.” Tutup pihak Komite Aksi Kamisan Bali.

Penulis: Galuh

Penyunting: Yoshin

 

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

cakar76 mahjong ways 2 kejutan jackpot menunggu cakar76 mahjong ways 3 jackpot peluang setiap putaran cakar76 mahjong ways jackpot digital sistem megaways cakar76 mahjong wins 3 black scatter slot jackpot cakar76 main mahjong ways 3 jackpot besar adkin88 jackpot besar mahjong wins 3 kincir88 adkin88 jackpot mahjong wins 3 kombinasi rtp kincir88 adkin88 kincir88 game revelations scatter adkin88 mahasiswa beruntung main mahjong wins pg soft adkin88 mahjong ways 2 jackpot 28 juta pakai turbo spin peluang cuan tak terbatas rtp tinggi mahjong ways panduan lengkap mahjong ways2 strategi jitu fitur bonus teknik jitu menang besar mahjong ways rahasia optimal bongkar trik menang cepat mahjong ways 2 lengkap mahjong ways maxwin panduan tingkatkan kemenangan rahasia gacor mahjong ways 2 jackpot mengalir putaran wangi raih cuan maksimal pakai tips trik jitu mahjong ways trik menang cepat mahjong ways 2 cara gunakan fitur gacor